Arsip Berita

 

Descente (Pemeriksaan Setempat) di Desa Pelangkian

Kamis, 30 Oktober 2025, Pengadilan Agama Kepahiang melaksanakan Descente (pemeriksaan setempat) .jpg

Kamis, 30 Oktober 2025, Pengadilan Agama Kepahiang melaksanakan Descente (pemeriksaan setempat) di Desa Pelangkian, Kecamatan Kepahiang, terkait perkara Gugatan Nomor 347/Pdt.G/2025/PA.Kph.

Descente ini merupakan realisasi dari penetapan Majelis Hakim Pengadilan Agama Kepahiang, yang memandang perlu dilakukan pemeriksaan langsung terhadap objek perkara untuk memperoleh gambaran yang jelas dan akurat di lapangan.

Kamis, 30 Oktober 2025, Pengadilan Agama Kepahiang melaksanakan Descente (pemeriksaan setempat)  (1).jpg

Kegiatan pemeriksaan setempat ini dipimpin langsung oleh Majelis Hakim yang menangani perkara, didampingi oleh Panitera Pengganti dan Juru Sita Pengganti serta dihadiri oleh para pihak yang berperkara, beserta perangkat desa setempat.

Melalui kegiatan descente ini, diharapkan proses pembuktian dalam perkara dapat berjalan lebih objektif, transparan, dan memberikan dasar pertimbangan hukum yang kuat bagi Majelis Hakim dalam memutus perkara secara adil dan berimbang.

Kamis, 30 Oktober 2025, Pengadilan Agama Kepahiang melaksanakan Descente (pemeriksaan setempat)  (2).jpg

PA Kepahiang ... CERDAS..

Pengadilan Agama Kepahiang | CERDAS | Cepat dan Cermat - Efektif dan Efesien - Rapih dan Resik - Disiplin Akuntabel - Semangat